Receiving & Delivery

Receiving

PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk menyediakan pelayanan operasi penerimaan dan pemeriksaan kargo yang dikirim dari pabrik kendaraan ke terminal internasional dan domestik yang dilakukan di area central facility. Pemeriksaan fisik unit kargo dikerjakan sebelum memasuki area penumpukan. operasi serah terima kargo pada pelayanan ini dimulai sejak memasuki gate sampai dengan selesai pemeriksaan. Pelayanan receiving ini dilakukan di dalam terminal dengan didukung oleh sistem yang terintegrasi.

Delivery

PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk menyediakan pelayanan operasi pengiriman dan pemeriksaan kargo yang diimport dari negara lain atau dikirim dari pulau lain baik di terminal internasional maupun domestik yang dilakukan di area Central Inspection Facility. Pemeriksaan fisik unit kargo dikerjakan sebelum keluar gate atau dikirimkan kembali ke pulau lain atau untuk di eksport ke negara lain. Operasi serah terima kargo pada pelayanan ini dimulai sejak pemeriksaan sampai dengan keluar gate atau dikirim ke pulau lain. Pelayanan delivery ini dilakukan di dalam terminal dengan didukung oleh sistem yang terintegrasi.

Keunggulan Pelayanan Receiving/Delivery & Cargodoring:

  • Kargo di terminal dapat dilacak secara online
  • Informasi kargo dapat diterima dari awal
  • Mengurangi biaya logistik
  • Semua aktifitas di IPCC diasuransikan
  • Terintegrasi dengan CARTOS sehingga pengiriman informasi lebih cepat
  • Mempercepat waktu untuk memutar balik sehingga meningkatkan jumlah ritase car carrier dan pengiriman
  • IPCC membantu proses perizinan dengan Bea Cukai
  • IPCC membantu mencarikan pengangkutan untuk membawa kargo dari dan ke terminal
LAYANAN RECEIVING & DELIVERY

KUALIFIKASI PEKERJA

  • Berpengalaman
  • Tersertifikasi
  • Produktivitas tinggi (200 unit/ship/hour)
  • Tersedia 200 driver yang terlatih dan terdidik dengan baik
  • Tanpa Kerusakan & Kecelakaan